22 November 2012

IPNU JATIM SIAP HADAPI KONGRES


Logo Kongres IPNU XVII Palembang
Rapat Pimpinan yang diadakan Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Jawa Timur yang diikuti 42 Pimpinan Cabang IPNU se Jatim sangat sukses. Kegiatan yang diadakan di SAC IAIN Sunan Ampel Surabaya (28/10) ini bertujuan menyatukan visi misi antara PW dan PC IPNU se Jatim dalam menghadapi Kongres IPNU XVII yang akan dilaksanakan di Asrama Haji Kota Palembang mulai tanggal 30 Nopember – 5 Desember 2012. Antusiasme dari Pimpinan Cabang seJatim terlihat dari kehadiran yang hampir seluruh dari jumlah PC yang ada seJatim kecuali dari PC IPNU Masalembu dan PC IPNU Kagean karena katidak hadiran dari kedua
Pimpinan Cabang ini bisa dimaklumi sebab dua
cabang ini berada di kepulauan dan didukung cuaca
laut yang tidak bersahabat. Rapat Pimpinan yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Wilayah IPNU Jatim Rekan Novi Trihartanto ini menghasilkan beberapa keputusan penting yang siap dibawa ke arena Kongres di Palembang. Selain review dari 4 materi kongres ( PDPRT, Prinsip Perjuangan, GBPP dan Rekomendasi) juga menghasilkan keputusan terkait dengan sistim pemberangkatan dari Jawa Timur menuju ke Palembang.

Kegiatan Rapat Pimpinan ini dilangsungkan untuk menyatukan Visi dan Misi cabang yang akan berangkat ke palembang, ini merupakan bagian dari komitmen Pimpinan Wilayah untuk memfasilitasi Pimpinan Cabang mempersiapkan segala pernak-pernik dalam manghadapi kongres yang diadakan diluar Jawa beber Rekan Imam Fadlli (Ketua PW IPNU Jatim). Beliau menambahkan “kegaiatan ini tidak hanya menyita pikiran dan tenaga tapi juga waktu. Bagaimana tidak perjalanan kalau ditempuh dengan perjalanan darat akan memakan waktu 3 hari 4 malam belum lagi kegiatan disana selama 6 hari , kalo diakumulasi Pimpinan Cabang membutuhkan waktu 12 hari perjalanan pergi pulang”.

Sedidikit waktu menjelang kongres ini tidak disia-siakan olah PW IPNU Jatim. Benar adanya keputusan – keputusan penting terlahir dari Rapim yang dihelat disalah satu kampus di Surabaya tersebut. Akhirnya PW dan PC siap hadapi kongres IPNU XVII palembang.

Sumber: http://ipnujatim.or.id

0 komentar:

Posting Komentar